Bagi Anda yang sedang menjalankan bisnis dengan website sebagai salah satu media promosinya, menggunakan jasa backlink adalah langkah yang tepat. Jasa backlink berkualitas akan membantu Anda agar promosi produk-produk Anda di dunia maya jauh lebih efektif. Sehingga, penjualan akan semakin meningkat dan berujung pada peningkatan jumlah keuntungan.

Namun sebelum Anda memutuskan untuk menggunakan jasa yang satu ini, sebaiknya ketahui terlebih dahulu apa itu backlink dan berbagai keuntungannya. Lalu, mengapa sebaiknya Anda menggunakan jasa backlink untuk mendapatkannya? Berikut ini penjelasannya.

Pengertian Backlink

Backlink adalah tautan atau link yang berada pada konten suatu website yang diarahkan pada website Anda. Untuk lebih jelasnya, bayangkan ketika Anda sedang membuka dan membaca konten suatu website. Kemudian, di dalam konten tersebut muncul tautan yang ketika diklik, maka akan mengarah ke konten atau bahkan homepage website lainnya.

Penggunaan backlink ini merupakan salah satu strategi Search Engine Optimization (SEO) yang sangat efektif. Hal ini karena backlink berfungsi sebagai cara website lain merekomendasikan website milik Anda. Dengan demikian, website Anda secara otomatis akan mendapatkan pengunjung dari situs lain yang memiliki tautan tersebut. Terdengar menguntungkan bukan?

Pentingnya Memiliki Backlink-Backlink Berkualitas Pada Website Bisnis Anda

Tentu saja, keuntungan yang didapat dari memiliki backlink tidak hanya sekedar kecipratan pengunjung dari website lain. Ada banyak keuntungan lain yang bisa didapatkan dengan menjalankan strategi SEO yang satu ini. Bahkan, bisa dikatakan bahwa memiliki backlink-backlink berkualitas pada website sangat penting bagi bisnis Anda. Apa sajakah keuntungan yang bisa diperoleh? Berikut ini diantaranya.

  1. Meningkatkan Peringkat Website Di Mesin Pencari

Keberadaan backlink dari suatu situs yang mengarah ke situs Anda memberikan indikasi bahwa situs atau website Anda sangat direkomendasikan untuk dikunjungi. Di dalam dunia SEO, hal ini berdampak sangat positif. Algoritma mesin pencari akan menganggap website Anda layak direkomendasikan. Secara otomatis, peringkat website Anda di mesin pencari juga akan meningkat.

  1. Meningkatkan Jumlah Pengunjung Organik

Pengunjung organik artinya adalah pengunjung yang “tidak sengaja” menemukan website Anda setelah melakukan pencarian dengan keyword di mesin pencari. Banyaknya pengunjung organik merupakan konsekuensi dari tingginya peringkat Anda di mesin pencari seperti yang sudah dijelaskan pada poin sebelumnya.

Tentunya, hal ini sangat baik untuk perkembangan dan kelangsungan website Anda. Banyaknya pengunjung organik akan meningkatkan peringkat lebih tinggi lagi. Website Anda juga akan semakin dikenal oleh masyarakat dengan lebih banyak keuntungan dari AdSense.

  1. Meningkatkan Reputasi Website

Selain membuat website semakin terkenal dan semakin sering dikunjungi, backlink juga meningkatkan reputasi website Anda. Bagaimana tidak? Ketika website Anda direkomendasikan oleh website lain, hal ini berarti website Anda layak dikunjungi dan memiliki reputasi yang bagus.

Namun ada hal yang perlu diperhatikan agar backlink yang menghubungkan ke website Anda benar-benar memberikan dampaknya positif. Pastikan bahwa website yang memiliki link atau tautan juga merupakan website dengan reputasi yang bagus pula.

  1. Meningkatkan Reputasi Bisnis dan Produk Anda

Website merupakan ujung tombak kegiatan promosi yang dilakukan bisnis atau perusahaan Anda secara online. Anda bisa saja menggunakan strategi marketing lain seperti sosial media atau email marketing. Akan tetapi, Alangkah baiknya jika sosial media atau email tersebut tidak bekerja sendiri melainkan terhubung pada website.

Dengan kata lain, website berfungsi sebagai toko atau kantor utama bisnis Anda di dunia maya. Strategi marketing lainnya berfungsi sebagai penunjang atau pelengkapnya. Oleh sebab itu, website dengan reputasi baik akan memberikan reputasi baik serta kredibilitas tinggi pada website Anda. Nah, salah satu strategi meningkatkan reputasi website adalah dengan adanya backlink-backlink berkualitas.

  1. Target Pemasaran Lebih Terarah

Setiap bisnis pasti memiliki target pemasarannya sendiri. Sebutlah Anda memiliki usaha di bidang pakaian bayi dan anak. Sudah semestinya bahwa target pemasaran Anda adalah para orang tua, khususnya para ibu. Keberadaan backlink akan sangat membantu Anda dalam hal ini karena website tempat link-link website Anda ditanamkan biasanya adalah website dengan tema yang sama dengan website Anda.

  1. Meningkatkan Brand Awareness

Backlink merupakan komponen utama dalam strategi-strategi SEO yang berfungsi dalam meningkatkan Brand Awareness. Apakah Brand Awareness itu? Brand Awareness adalah suatu kondisi ketika masyarakat sudah sadar akan keberadaan brand atau produk-produk kita. Contohnya adalah ketika mereka mendengar suatu slogan atau melihat logo, dengan mudah mereka mengetahuinya slogan atau logo produk apakah itu.

Brand Awareness tidak bisa dicapai dengan satu atau dua strategi marketing saja pastinya. Anda harus melakukan beberapa atau bahkan banyak strategi untuk mencapainya. Nah, salah satu strategi yang dianggap paling efektif untuk meningkatkan  Brand Awareness ini adalah dengan cara backlink.

Bayangkan ketika link-link menuju ke website Anda dapat ditemukan di berbagai website-website berkualitas. Tentunya, para pengunjung dapat dengan mudah datang dan semakin mengenali brand maupun produk-produk Anda.

  1. Meningkatkan Penjualan

Pada akhirnya, tujuan utama dari berbagai strategi marketing termasuk dalam hal SEO dan backlink adalah untuk meningkatkan Penjualan. Bagi Anda yang sudah lama berkecimpung di dunia bisnis, pastinya setuju jika dikatakan bahwa meningkatkan Penjualan bukan hal yang mudah. Dibutuhkan strategi-strategi yang jitu untuk dapat mencapainya.

Diantara sekian banyak strategi bisnis yang ingin Anda lakukan, pastikan jika backlink adalah salah satu diantaranya. Berdasarkan berbagai macam riset, sudah terbukti bahwa backlink ini sangat efektif untuk performa website bisnis yang akhirnya nanti akan berujung pada peningkatan penjualan dan keuntungan.

Cara Mendapatkan Backlink Berkualitas

Nah, dari penjelasan di atas, Anda sekarang sudah mengetahui betapa pentingnya backlink pada website, khususnya website bisnis. Lalu, bagaimanakah cara mendapatkan backlink yang menghubungkan website lain dengan website Anda?

Cara termudah adalah menghubungi pemilik website kemudian meminta bantuannya untuk menyematkan link website atau salah satu halaman ke website mereka. Yang menjadi masalah adalah, apakah pemilik website tersebut bersedia melakukannya walaupun Anda akan memberikan komisi tertentu?

Masalah lainnya adalah, apakah website tersebut benar-benar berkualitas? Ya, Anda mungkin bisa bekerja sama dengan pemilik website lain untuk saling memberikan backlink. Namun, apabila website tersebut tidak berkualitas dan tidak kredibel, tentu hasilnya akan sia-sia. Sangat kecil kemungkinan bagi Anda untuk mendapatkan berbagai manfaat backlink seperti yang sudah disebutkan di atas.

Solusi terbaiknya adalah dengan menggunakan jasa SEO backlink. Jasa SEO backlink, sering pula disebut dengan jasa backlink saja atau jasa backlink dofollow adalah sebuah jasa yang membantu Anda mendapatkan backlink-backlink berkualitas, tentu dari website-website berkualitas pula, misalnya dengan Jasa Backlink PBN. Website-website yang ada di dalam daftar jasa backlink adalah website-website terkemuka yang kredibikitasnya sudah tidak perlu diragukan lagi.

Tidak hanya membantu Anda mendapatkan backlink premium, jasa backlink juga membantu Anda untuk menangani segala prosedur teknisnya. Website Anda juga akan dipantau untuk memastikan bahwa strategi SEO yang satu ini nantinya akan benar-benar memberikan peningkatan yang signifikan.

Kesimpulan

Jasa backlink adalah sebuah jasa yang membantu Anda dalam mendapatkan backlink-backlink berkualitas dan premium dari website-website kredible. Dengan adanya backlink di dalam website Anda, akan banyak keuntungan yang bisa diraih. Keuntungan-keuntungan tersebut mulai dari meningkatnya Traffic pengunjung, meningkatnya reputasi brand atau produk, hingga meningkatkan penjualan hingga keuntungan.

Jasa backlink premium di Indonesia tentu hanya di Herugan.Com. Kami hanya menyediakan backlink-backlink berkualitas, bergaransi, dengan harga terbaik. Pelayanan juga sangat memuaskan serta diproses dengan cepat. Jadi, tunggu apa lagi? Untuk backlink-backlink berkualitas, hanya di Herugan.Com.